Baznas Tanggap Bencana Bulukumba

BTB Bulukumba Melakukan Penyaluran Paket Sembako Bersama Dengan Tim UPZ Provinsi Sulawesi Selatan Bekerja Sama Dengan AAS Comunity

09/07/2025 | Media Baznas

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bulukumba, Dalam upaya membantu masyarakat yang terdampak banjir dan tanah longsor pada 3 titik di Kelurahan Borong Rappoa Kecamatan Kindang Kabupaten Bulukumba, yakni Kampung Benteng Senggang, Katimbang, Kampung Kayu Berangan, dan Na'na. BAZNAS Tanggap Bencana Kab Bulukumba bersama Tim Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Provinsi Sulawesi Selatan dan AAS Community menggelar kegiatan penyaluran paket sembako sebagai bantuan penanganan pasca bencana. Selasa, 8 Juli 2025.

Ibu Rampe salah satu warga menjelaskan bahwa sebelumnya Pada  Sabtu, 5 Juli 2025, hujan deras terjadi sejak malam hingga pagi. Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan luapan air dan pergerakan tanah di lereng. Menyebabkan Jembatan utama penghubung antar kampung putus total, jalan kampung tertimpa longsoran dan tidak bisa dilalui kendaraan.

"Warga terisolir sementara, kesulitan keluar masuk kampung.Listrik dan air bersih terputus sejak Sabtu pagi. Tidak ada warga yang mengungsi, seluruh warga tetap bertahan di rumah masing-masing," ungkapnya.

Ia menambahkan dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa, tidak ada luka serius, hanya beberapa warga mengalami kelelahan saat membersihkan material longsor. Beberapa rumah mengalami kerusakan ringan, terutama di bagian dapur dan lantai dasar. Lahan pertanian terdampak, sebagian longsor. Dan ternak warga aman, sebagian sudah dipindahkan ke lokasi yang lebih tinggi.

"Warga melakukan pembersihan mandiri, Relawan dan petugas mulai membuka akses jalan yang tertutup longsor. Risiko longsor susulan masih ada, warga diminta tetap waspada," tambahnya.

Sementara itu Ariani dari Tim AAS Dalam kegiatan tersebut menyampaikan, 250 paket sembako disalurkan langsung ke lokasi-lokasi terdampak. Penyaluran dilakukan dengan merata, tepat sasaran dan diterima langsung oleh masyarakat.

“Kegiatan ini adalah bentuk tanggung jawab sosial kami untuk hadir membantu saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah. Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban mereka di tengah masa sulit,” ucapnya.

BAZNAS Tanggap Bencana Kab Bulukumba turut mendampingi proses distribusi bantuan dan menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terbangun antara UPZ Provinsi Sulawesi Selatan dan AAS Community. Menurutnya, kolaborasi seperti ini perlu terus diperkuat agar gerakan kebaikan bisa menjangkau lebih luas lagi.

 

"Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang penyaluran bantuan, tetapi juga mempererat hubungan emosional dan kepedulian antara sesama warga. Diharapkan, dengan dukungan berbagai pihak, masyarakat terdampak dapat segera bangkit dan kembali menjalani aktivitas sehari-hari dengan normal," tutup Samra Relawan BTB Kab Bulukumba.

KABUPATEN BULUKUMBA

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12